Babinsa Pante Bidari Dampingi Penyaluran Dana BLT-DD Ke Warga

    Babinsa Pante Bidari Dampingi Penyaluran Dana BLT-DD Ke Warga
    ceh Timur - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 20/Pante Bidari Kodim 0104/Aceh Timur Serda Rudianto melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) bagi masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

    Aceh Timur - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 20/Pante Bidari Kodim 0104/Aceh Timur Serda Rudianto melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) bagi masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

    Kehadiran Babinsa dalam kegiatan yang digelar di Desa Kantor Keuchik Seuneubok Saboh, Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur ini bertujuan untuk memberikan rasa aman selama proses penyaluran bantuan BLT tersebut.

    Selanjutnya Serda Rudianto memberikan himbauan kepada masyarakat penerima bantuan agar dana bantuan yang diberikan pemerintah berupa uang tunai yang dialokasikan dari Dana Desa supaya dimanfaatkan sebaik-baiknya sebagai tambahan untuk mencukupi kebutuhan pokok selama Pandemi Covid-19, Babinsa juga tidak bosan selalu mengingatkan agar kita semua tetap selalu mematuhi prosedur Protokol Kesehatan (Prokes) dikarenakan pandemi belum usai.

    Babinsa menerangkan, bahwa pendampingan dan pengawalan yang dilaksanakan Babinsa tersebut ini untuk memastikan agar dalam pelaksanaannya berjalan dengan lancar, tertib dan aman serta tetap mematuhi Prokes yang berlaku.

    Pak Keuchik yang mewakili seluruh masyarakat Desa Seuneubok Saboh mengucapkan terimakasih kepada Babinsa yang telah hadir di tengah-tengah masyarakat, sehingga setiap kegiatan yang ada di desa berjalan aman dan lancar, tanpa halangan yang berarti, " pungkasnya.

    Sosial Kosmos
    Kusdiyono

    Kusdiyono

    Artikel Sebelumnya

    Sertu Said Ali, Gelar Komsos Bersama Petugas...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa 12/Sungai Raya, Jalin Sinergitas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    HUT ke-79 Brimob, Kapolri Kenang Pujian Atraksi Pasukan yang dihadiri Presiden Ke-7 Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Tinjau Dua Posko Pengungsian Bencana Erupsi Gunung Lewotobi

    Ikuti Kami